Profile Penggunaan Internet

Dengan berbekal pengalaman yang minim di dunia usaha & sebagian besar hanya berdasarkan intuisi & logika, penulis yakin bahwa pengetahuan tentang:

sangat berguna bagi penentuan jenis bisnis apa yang mungkin dilakukan di Internet. Pengetahuan tentang berbagai hal ini sebetulnya dapat diperoleh dengan mudah di Internet dengan cara membaca berbagai statistik yang ada & dapat diakses secara cuma-cuma di Internet. Komposisi traffic Web Indonesia yang berhasil dikumpulkan dari berbagai statistik yang ada dapat disimpulkan sebagai berikut:

ilustrasiTampak bahwa untuk saat ini potensi pasar Internet di Indonesia lebih banyak untuk kalangan Indonesia sendiri. Kemampuan untuk melakukan manouvering di dunia Internet sangat diperlukan untuk menembus pasar Internasional - kemampuan ini hanya mungkin dilakukan oleh orang-orang (SDM) yang sehari-hari bergelut & aktif berpartisipasi di berbagai mailing list / konferensi elektronik di Internet. Faktor lain yang tidak kalah penting adalah komposisi pengguna Internet. Sayang sekali study tentang hal ini belum pernah dilakukan di Indonesia, akan tetapi penulis percaya bahwa komposisi pengguna Internet di Indonesia sebetulnya tidak berbeda terlalu jauh dengan komposisi pengguna Internet di dunia lainnya. Beberapa hal yang bisa di simpulkan dari beberapa market research yang dilakukan di Internet menunjukan bahwa:

Sebetulnya apa yang dilakukan oleh para pengguna pada saat melakukan Surfing di berbagai Web di Internet?

Apa yang diharapkan surfer dari perusahaan yang memasang Web & melakukan usaha di Internet?

Sedikit trick untuk memperoleh informasi pasar / market research:


Pegangan Marketing di Cyberspace

Teknologi Informasi sebetulnya terdiri dari tiga komponen utama, yaitu:

  1. Computer.
  2. Communication.
  3. Content.
Sebagai pegangan untuk marketing di Cyberspace akan banyak bermain pada Content informasi yang ditawarkan. Perlu kita sadari bersama bahwa sebetulnya servis / produk utama yang dimungkinkan di Cyberspace adalah:

Iklan / Media Promosi

Seperti dijelaskan sebelumnya bahwa sebetulnya Internet surfer berjalan-jalan di berbagai Web adalah untuk fun & bukan khusus untuk shopping. Kunci keberhasilan dalam melakukan marketing di Cyberspace & menarik sebanyak mungkin parasurfer untuk dari waktu ke waktu sering datang ke Web yang kita rancang sehingga akhirnya melakukan shoping adalah:

Proses penyebaran informasi tentang lokasi Informasi tentang usaha anda di Internet sebenarnya lebih banyak terjadi melalui cara konvensional seperti:

Secara teknis untuk membangunan Web tidak sukar berbagai perangkat lunak untuk membantu pembuatan Web telah tersedia dengan mudah di Internet - sebagian bahkan dapat diambil secara cuma-cuma. Proses untuk peletakan Web juga tidak terlalu sukar, sebagian mesin di Internet bahkan menyediakan tempat untuk Web secara cuma-cuma. Akan tetapi sebetulnya kunci utama keberhasilan marketing di Cyberspace lebih banyak ditentukan oleh orang-orang / sumber daya manusia (SDM) yang membangun informasi tersebut. Tanpa mengandalkan SDM yang handal akan sulit untuk berkompetisi di era informasi Internet - jangan terlalu berharap untuk mencari SDM tersebut karena di Indonesia SDM yang betul-betul handal tentang Internet masih sangat langka. Cara terbaik untuk memperoleh SDM adalah mendidik sendiri / bekerjasama dengan universitas yang mampu untuk mendidik SDM yang dibutuhkan.

Melihat berbagai batasan yang ada saat ini, umumnya usaha dengan jumlah personal sedikit (<100 orang) yang mengandalkan SDM berkualitas yang akan berhasil memperoleh keuntungan secara maksimal melalui Internet. Perusahaan besar yang banyak dibatasi oleh birokrasi & berbagai kendalanya akan lebih lambat untuk memperoleh keuntungan dengan adanya Internet.

bersambung ke Strategi Marketing di Cyberspace 1