Hot News From Hometown
This news was posted by Farid Admadiwirya (November 1997)
Juara LKTI Tingkat Unibraw tahun 1997
Lomba Karya Tulis Ilmiah tingkat Universitas Brawijaya, 3-4 Oktober
berlangsung di Gedung Student Centre, diikuti 4 kelompok IPA (dari Fak.
MIPA, Fak. Pertanian, Fak. Peternakan dan Fak. Perikanan); 8 kelompok IPS
(dari Fak. Hukum 2; Fak. Ekonomi 2, Fak. Ilmu Administrasi 2, Fak.
Peternakan 1 dan Fak. Pertanian 1).
Pemenang untuk kelompok IPA:
- Juara I: Fakultas Peternakan dengan makalah "Studi Pemanfaatan Manure
Ayam Petelur sebagai Media Tumbuh Cacing Tanah untuk Pakan Alternatif
Sumber Protein" oleh Heni Setiyo P, Dwi Subekti dan Syam Rahadi.
- Juara II: Fakultas Perikanan dengan judul "Ekstrak Ganglion Otak dan Tentakel
Bekicot (Achatina fulica) sebagai Alternatif Pengganti Kelenjar Pituitary
(Hipofisa) Ikan untuk Merangsang Pemijahan pada Ikan Lele Dumbo" oleh
Kiki Oktavia A, Ratna Juwita dan Ummi Hidayati. Juara
- III: Fakultas Pertanian dengan judul "Potensi Uwi (Dioscorca) sebagai Tanaman Sela di
Lahan Kritis yang Sudah Direboisasi" Oleh Nur Azizah, Chusnul Arfiane dan
Lynda Ainur Rohmah.
Pemenang untuk kelompok IPS:
- Juara I: Fak. Ilmu Administrasi dengan judul "Rumah Susun dalam
Perspektif Pengembangan Komunitas Baru di Wilayah Perkotaan (Studi
Alternatif Model pada Rumah Susun Menanggal I Kotamadya Surabaya untuk
Mewujudkan Komunitas yang Kondusif dalam Rangka Menumbuhkembangkan
Nilai-nilai Pembangunan) oleh M.K.Mawardi, Yuni Ernawati, Imam Sari.
- Juara II: Fakultas Ekonomi dengan judul "Aspek Sosial yang Mempengaruhi
Pembinaan Industri Kecil (Studi kasus pada Program Kemitraan Industri
Kecil Kompor di Desa Merjosari Kotamadya Malang), oleh Fendy Ekonugroho,
Dedy Eryanto dan M. Slamet.
- Juara III Fakultas Pertanian dengan judul:
"Peranan Perguruan Tinggi dalam Mengembalikan Perilaku Masyarakat Agraris
Menuju Masyarakat Industrial dengan Sistem Perusahaan Inti Rakyat (PIR),
oleh Jimmi Zikria dan Ria Parmawati.
Prof. Dr. Ir. Moch. Munir, M.S.
Hari Sabtu, 25 Oktober 1997, di depan Rapat Terbuka Senat Universitas
Brawijaya, Dr. Ir. Moch. Munir, M.S., tenaga pengajar Fakultas Pertanian,
menyampaikan pidato ilmiah dalam rangka pengukuhan jabatan Guru Besar
Madya dalam Ilmu Tanah pada Fakultas Pertanian Unibraw. Pria kelahiran
Probolinggo, 20 Mei 1954, ini menyampaikan pidato berjudul "Dinamika
Sifat-sifat Tanah Sawah dan Pengaruhnya terhadap Kesuburan Tanah".
Prof. Moch. Munir adalah guru besar termuda yang dimiliki Unibraw. Ia
menamatkan SD tahun 1967 di Glagah, Probolinggo, Pendidikan Guru Agama
(PGA) diselesaikan berbarengan dengan SMP pada tahun 1970 di Kraksaan,
Probolinggo, SMA tamat tahun 1973, S1 dari Fakultas Pertanian Unibraw
tahun 1978, Magister Sains dari IPB Bogor tahun 1983 dan Doktor dari IPB
Bogor tahun 1987. Kini Prof Moch. Munir menjabat sebagai Sekretaris
Lembaga Penelitian Unibraw dan juga Staf Ahli pada Kantor Pengolahan
Data Elektronik Propinsi Jawa Timur. Pernah mendapatkan penghargaan
Aditya Tridharma Nugraha dari Mendikbud tahun 1991, dan telah
menghasilkan 26 judul karangan ilmiah/penelitian selama lima tahun
terakhir ini.
Dr. Ir. Yogi Sugito, Guru Besar Pertanian
Di depan Rapat Terbuka Senat Universitas Brawijaya, Sabtu, 8 November 1997,
Dr. Ir. Yogi Sugito, menyampaikan pidato pengukuhannya sebagai guru besar madya
dalam ilmu ekologi pertanian pada Fakultas Pertanian Unibraw.
Pidatonya berjudul "Kebijaksanaan Energi di Bidang Pertanian Menuju Era Pembangunan
Pertanian Berkelanjutan".
Prof. Dr. Ir. Yogi Sugito, kelahiran Tulungagung, 10 Juni 1951, suami dari Enny
Suhartini, ayah 3 anak, terakhir berpangkat Pembina (Gol. IV/b) dengan
jabatan edukatif Lektor Kepala Madya dan kini menjabat sebagai Dekan
Fakultas Pertanian Unibraw. Pendidikan dasar dan menengah SD (1964), SMP
(1967), dan SMA (1970) diselesaikannya di Tulungagung. Gelar sarjana
pertanian diperoleh dari Fakultas Pertanian Unibraw (1977) dan gelar doktor ilmu
pertanian diraihnya dari IPB Bogor (1983). Mengabdikan diri sebagai tenaga pengajar
mulai tahun 1979 sebagai asisten ahli madya (Gol.III/a). Prof. Yogi seorang penggemar
olahraga tenis yang juga gemar menulis. Beberapa judul tulisannya dimuat di surat kabar,
dan pernah meraih juara pertama lomba karya tulis di media massa tingkat nasional (1993)
yang diadakan oleh Departemen Transmigrasi dan Pemukiman Perambah Hutan. [Far]
Pembukaan program Doktor
Rektor Unibraw Prof.Drs. HM. Hasyim Baisoeni, 10 Oktober 1997, di Gedung
PPI membuka kuliah perdana program Doktor Universitas Brawijaya. Kuliah
perdana ini diawali dengan kuliah tamu oleh Prof. Dr. Suprodjo
Pusposutardjo, M.Eng, dosen Fakultas Teknologi Pertanian UGM yang juga
mewakili Konsorsium Ilmu-ilmu Pertanian, yang berjudul "Pendidikan Doktor
di Indonesia: Harapan dan Tantangan dalam Era Globalisasi".
Program yang saat ini dibuka meliputi bidang ilmu-ilmu pertanian dengan 5 bidang minat
yaitu: ekologi, fisiologi, pemuliaan tanaman,
tanah dan pemupukan, perlindungan tanaman.
Direktur Pasca Sarjana, Ir. M. Iksan Semaoen, M.Sc., Ph.D., menjelaskan
pembukaan perkuliahan program S-3 ini lebih lambat daripada program S2,
karena SK Direktur Jenderal Pendidikan Tinggi baru turun tanggal 21 Juli
1997, sehingga penerimaan mahasiswa baru dapat dimulai Agustus 1997.
Untuk angkatan pertama ini program S3 diikuti 15 orang peserta dengan
rincian, 11 dari perguruan tinggi (7 dari FP Unibraw, 2 dari Univ.
Bengkulu dan 2 dari UNS) dan 4 orang lainnya dari non perguruan tinggi.
Dengan dibukanya program S3 ini maka kini Unibraw telah dapat
melaksanakan seluruh jenjang pendidikan tinggi secara lengkap mulai dari
S0 sampai dengan S3.
Calon Rektor UNIBRAW periode 1998-2002
Prof. Dr. Eka Afnan Troena, SE; Drs. H. Achmad Fauzi Dh., M.A; dan Masruchin Rubai, SH, MS,
terpilih sebagai calon rektor periode 1998-2002 oleh Rapat Senat Universitas Brawijaya pada hari
Sabtu, 1 November 1997 lalu. Ketiga calon itu akan diajukan kepada Menteri Pendidikan dan Kebudayaan
untuk ditetapkan salah satu di antaranya sebagai rektor periode mendatang menggantikan
Prof. Drs. H.M. Hasyim Baisoeni yang telah habis masa jabatannya. Pada rapat pemilihan yang
berlangsung di lantai VIII gedung Rektorat itu, Eka Afnan Troena mendapat 32 suara, disusul oleh
Achmad Fauzi (25 suara) dan Masruchin Rubai (21 suara). Eka Afnan Troena saat ini menjabat
sebagai Pembantu Rektor II, Achmad Fauzi sebagai Pembantu Rektor III dan Masruchin Rubai sebagai
Dekan Fakultas Hukum. [Far]