SUPERVISOR DAN PENGENDALIAN SISTEM OTOMATIS
Hadyan Fibrianto SOEKARNO
Doctorat en Automatique
Université de Nantes, 1999
e-mail : hadyans@excite.com
Abstrak
Makalah ini membahas masalah fungsi yang sangat berperanan dalam suatu sistem otomatis di bidang industri, yang dikenal dengan nama " supervisor ". Supervisor memungkinkan kontrol/ pengendalian secara otomatis suatu proses produksi atau pabrikasi.
Seperti kita ketahui, dalam suatu proses riil, banyak terjadi penyimpangan atau anomali selama berlangsungnya suatu proses dalam sistem walaupun telah diprogram sedemikian rupa berdasarkan perhitungan yang cermat. Hal ini disebabkan oleh beberapa faktor yang antara lain : pertama, faktor ekstern yang berhubungan dengan hal-hal dari luar, seperti ketidaktepatan sensor, kejadian alamiah yang tidak dapat diduga ; dan yang kedua, faktor intern yang disebabkan oleh kesalahan model, akibat modelisasi yang dibuat berdasarkan hipotesa-hipotesa (tidak semua kejadian natural dapat dimodelisasi dalam bentuk matematis, maka selalu diperlukan adanya hipotesa). Maka diperlukan " sesuatu " yang dapat mengkoreksi kesalahan tersebut agar proses dapat berjalan dengan semestinya, sesuai yang diharapkan.
Dengan adanya " supervisor " ini, semua kesalahan dalam sistem tersebut dapat dideteksi dan diperbaiki secara otomatis.
Dalam mengaplikasikan prinsip ini, kami telah mengeksperimentasikannya ke dalam pengendalian suatu sistem hidrolika, yang terdiri dari tiga tanki yang saling dihubungkan dengan pipa-pipa dan dua pompa listrik, yang akan kita bahas lebih jauh dalam makalah ini. Tujuan dalam ekperimentasi tersebut adalah untuk pengaturan tinggi fluida pada masing-masing tanki dengan kontrol/ pengendalian debit fluida yang berasal dari pompa secara otomatis.