** From: Qoidatun Basri Artini 
Dokter dan Netter yth.

Mohon bantuan dengan sangat.
2.5 tahun belakangan ini setiap kali saya haid < haid pertama >selalu bahkan
harus mengalami sakit perut yang luar biasa.
kondisi yang saya alami :

Sakit perut disertai mual kemudian muntah dan < maaf > buang air besar.
Untuk makan dan minum perut saya selalu menolak < muntah >.
2 sendok saya minum ,2sendok pula saya muntah.
Untuk mengatasi sakit tersebut < apabila saya sudah tidak tahan >,saya selalu
kedokter dan diberi suntikan penghilang rasa sakit serta obat berupa Gelusil
M, Asam Mefenamat ,Spasminal.
Pernah saya kedokter dan tidak diberi suntikan penghilang rasa sakit akibatnya
saya harus menahan sakit perut dari pagi s/d sore.Dan tidak bisa makan/minum.
Dokter yang memeriksa saya pernah menyarankan apabila mendekati hari haid
tidak boleh telat makan dan menghindari makanan pedas,kopi dan yang asam <
mangga muda >.
Saya selalu minum obat Gelusil M setiap keluar darah pertama tapi sepertinya
percuma karena rasa sakit tetap datang dan selalu muntah.

Bagi dokter dan para Netter mungkin bisa membantu masalah saya ini atau
mungkin bagaimana cara mengurangi rasa sakit tersebut yang harus saya rasakan
setiap bulan 6-10jam.
mungkinkah ada kelainan dirahim saya dan penyakit apakah yanga saya alami
ini.
 
Terima kasih atas bantuannya


** From: "dr.HRM Tauhid-al-Amien,MSc.,DipHPEd." <tauhid@iname.com>
Ganggguan yang disebut dysmenorrhoea (nyeri haid) salah satunya adalah
akibat ketegangan jiwa (yang menyebabkan terlalu memikirkan masalah haid).
Penyebab yang lain memang ada, misalnya terlalu banyaknya air yang tertahan
di dalam tubuh (water retention). 

Untuk mengatasinya, selain Anda menggunakan obat-obat penghilang nyeri,
Anda perlu mencoba menenangkan diri sambil juga mengurangi konsumsi garam
dalam 2-3 hari menjelang haid. Jika perlu obat penghilang nyeri itu pun
dapat digabungkan dengan obat penenang (penenang  fikiran ataupun juga
"penenang" gerakan isi perut).

Jika Anda "cukup baik" dengan apotek, Anda dapat memperoleh obat-obat
termaksud, sebab untuk memperolehnya seharusnyalah dengan resep.
 
 
 


 
  1