[Previous]
[Next]
**
From: "M. Nurdjati"
Istri
saya sejak melahirkan anak pertama kok belum pernah datang bulan
sampai
sekarang !?
Perlu
saya infokan :
melahirkan
dengan normal pada tgl. 21 Juni 1999
Anak
kami saat ini sudah hampir satu tahun umurnya ..
Sampai
saat ini pertumbuhannya baik dan normal ..
terus
diberikan ASI secara teratur ....
Mohon
dijelaskan apakah hal tsb. diatas masih normal ...
karena
istri saya sedikit was-was tetapi tidak ada keluhan sama sekali Dok
....
Mohon
kami dijelaskan dan saya ucapkan terima kasih banyak.
Salam,
M.
Nurdjati
NB.:
kami juga berencana untuk mempunyai anak kedua
dengan
selisih umur kira2 2 tahun Dok ...
Jawab :
Apakah istri anda menggunakan
cara kontrasepsi, khususnya hormonal yaitu pil
atau suntik; bila tidak
maka istri anda sedang berada dalam keadaan
amenorrhoe karena menyusui,
suatu hal yang tidak berbahaya dan suatu saat
siklus haid akan kembali
dengan sendirinya, apalagi bila jumlah air susu
sudah berkurang.
Menyusui memang menurunkan
kesuburan sehingga sampai saat ini istri anda
walaupun belum haid tampaknya
juga belum hamil, tetapi perlu diingat bahwa
menyusui tidak bisa atau
tidak boleh dianggap sebagai cara kontrasepsi yang
aman; sehingga mungkin anda
sering menjumpai seorang ibu yang dalam kurun
setahun melahirkan 2 kali.
Karena itu sebaiknya pergunakan
juga cara kontrasepsi lain sebagai back-up
masa menyusui, mungkin dg
kondom atau pil karena toh anda ingin mempunyai
anak lagi setelah 2 tahun,
artinya tidak terlalu lama lagi.
Sekian dan salam, HGW
**
From: Tika
Hallo
dokter,
Saya
mau tanya,
apakah
benar kalokita terlalu sering minum jamu yang mengandung banyak
kunyit,
akan menimbulkan "peranakan" kering ?
terima
kasih
Tika
Jawab :
Istilah ini memang sering
beredar dikalangan awam, mungkin POSKANTA bisa
membantu.mengenai zat aktif
dari kunyit.
Bila kunyit mempunyai sifat
menghisap cairan atau astringent maka mungkin
saja akan menimbulkan perasaan
"kering" pada vagina sehingga diterjemahkan
sebagai "peranakan kering"
**
From : Windhu
Teman
sejawat sekalian,
Berhubung
ada yang lebih berkompeten daripada saya, maka saya belum
menjawab
pertanyaan
rekan saya di bawah ini.
Adakah
sejawat yang mau segera membantu menjawab pertanyaan tersebut?
Terima
kasih sebelumnya.
Wass,
Windhu
> Bapak
Windhu
>
>
Tolong dong dicarikan informasi mengenai hormon replacement yang
aman
bagi
>
ibu yang telah menopause agar mereka tetap bisa berhubung intim tanpa
>
kesakitan.
>
Nama obatnya, dosisnya cara menkonsumsinya, risikonya, keuntungannya.
>
>
Kombinasi hormon estrogen dan progesteron yang tepat takarannya, mereknya
>
serta waktu yang tepat mengkonsumsinya.
>
Saya pernah membaca artikel ini dari Scientific Amerika tapi masih kurang
>
jelas.
>
>
Informasi ini baik sekali diedarkan di milis2 wanita.
>
Saya memiliki teman yang sudah menoupause pada usia 39 tahun, dia sering
>
mengeluh mengenai hal ini. Mungkin ini penyebabnya kenapa Bapak 2 yang
>
istrinya sekitar 50 tahun terlihat agak liar. Kasihan ya istri -
istri
tua.
>
Wanita Indonesia miskin pengetahuannya mengenai ini.
>
Kok Liz Tailor nampaknya tidak terganggu oleh hal ini ya sehingga
kawin
>
lagi pada usia tua dengan lelaki yang jauh lebih muda.
>
>
Tolong ya saya tunggu...lho
>
>
Wassalam
>
>
H S
Jawab :
Hormon replacement therapy,
kalau tidak salah sudah dialih bahasakan sebagai
terapi sulih hormon.
Pada prinsipnya , dengan
kemajuan teknologi saat ini, jauh lebih banyak
manfaatnya daripada mudaratnya,
dan sudah cukup aman dipergunakan
dibandingkan satu dasawarsa
yang lalu.
Ada 2 macam HRT yaitu :
1. ERT, estrogen replacement
therapy, artinya hanya hormon estrogen saja
yang diberikan.
Cara
ini diberikan untuk wanita yang sudah tidak mempunyai rahim lagi
diangkat/dioperasi
)
2. Kombinasi, diberikan
estrogen dan progesteron, bisa secara :
2.1.
Kontinyu, artinya diberikan E+P secara bersama2 selama 1 periode
(biasanya 28 hari)
2.2.
Sekuensial, diberikan dulu E saja, kemudian baru kombinasi E+P,
biasanya E saja selama
10 hari, kemudian E+P selama 11 hari, lalu 7 hari bebas hormon
Ada lagi sediaan estrogen
lemah yaitu E3 atau estriol, dan diharapkan hanya
memberi efek lokal pada
alat kelamin khususnya mukosa vagina, bisa dipakai
lokal dalam bentuk salep.
Cara pemberian HRT yang paling
banyak adalah bentuk tablet / pil yang
diminum, kemudian bentuk
skin-patch ( seperti koyok, salon pas ), bentuk
salep, bentuk pellet yang
ditanamkan subcutis; yang paling populer adalah
tablet dan skin-patch.
Merek2 sangat banyak, perusahaan
farmasi dunia banyak yang membuatnya, a.l.
Organon, Schering, Up John,
Novo Nordisk, Weyth dan lain2, obat yang sama
dari satu perusahaan bisa
berbeda nama dilain negara.
Kontra indikasi HRT adalah
kanker buah dada dan kanker endometrium, diluar
itu tidak ada lagi kontra
indikasi, kalaupun ada sifatnya relatif; karena
sekali lagi lebih banyak
manfaatnya daripada mudaratnya. Walaupun demikian
pemakaian HRT dan pilihan
HRT harus dibawah petunjuk dokter, sebaiknya
dokter spesialis ginekologi.
HGW.
**
From: Suhendro
Pak
Dokter, saya mau tanya, saya pernah dengar kasus hamil anggur
(istilahnya
kedokterannya saya tidak tau). Pada gejala kehamilan tsb.
kalau
kita
ngetes pakai alat test kehamilan seperti Eva test mungkinkah alat
test
tsb. menunjukkan positif hamil? Sebab saya kuatir perasaan
gembira pada
pasangan
yang menginginkan keturunan setelah test kehamilannya positif
berubah
menjadi duka dan kekecewaan setelah mengetahui ternyata bukan
hamil
beneran.
Jawab :
Karena hamil anggur ( =
mola hydatidosa ) adalah suatu kehamilan ( walaupun
"salah jalan" ) maka tentu
juga dihasilkan hormon kehamilan Beta HCG,
sehingga test urine kehamilan
yang mendeteksi hormon B-HCG juga akan
positif.
Untuk memastikan suatu test
B-HCG positif, kunjungilah dokter spesialis
obstetri yang akan
memastikan dengan anamnesa, pemeriksaan fisik dan kalau
bisa dengan alat USG, dari
situ akan diketahui apakah test positif itu
disebabka suatu kehamilan
normal, kehamilan anggur atau kehamilan diluar
kandungan.
HGW
**
From: Suhendro
Kalau
begitu bagi saya dan lainnya sekarang sudah jelas. Yaitu supaya
tidak
gembira dulu dengan hasil test ini. Kira-kira pada usia berapa
janin/embrio
bisa terdeteksi USG?
Jawab :
Dengan persiapan yang baik
( kandung kencing cukup terisi ), sang operator
USG cukup mahir, maka dalam
seminggu terlambat haid sudah terlihat gambaran
kantung kehamilan ( gestational
sac)
Apalagi bila dipergunakan
USG transvaginal maka bisa lebih dini lagi.
**
From: "wiena"
Para
Dokter yth,
saya
pernah mengalami 'Blighted Ovum' pada 11 bulan yl, dan pada awal
bulan
Juni ini, saya tidak mendapat menstruasi, biasanya, selama 11 bulan itu,
selalu
tepat tgl 31/01 selalu keluar. pada tanggal 03 Juni yl, saya ke dokter
kandungan dan di test
menggunakan
test pack Abbott, dan hasilnya "Negatif", kemudian dokter tsb,
memberikan
resep obat 2(dua) macam, yaitu : Dalfarol 300 dan Prematson.
Yang
ingin saya tanyakan adalah :
1.
Apakah saya hamil ? Tetapi koq hasil test pack nya negatif ?
2.
Lalu, apa/untuk apa Obat yang dikasih Dokter saya tersebut
?
Saya
bertanya begini, karena khawatir keterlambatan haid saya ini hanya
sebuah
'kamuflase' padahal sungguh saya sangat mengharapkan untuk bisa
hamil
betulan .......
Terimakasih
sebelumnya.
wiena.
Jawab :
Terima kasih mas Adi Sutjahja
yang sudah membalas mail mbak Wiena ( rasanya
mbak Wiena ini sudah sering
muncul di MLDI ya ? )
Tampaknya ada kontroversi
dari kolega ob-gyn saya nih, test kehamilan
negatif kok diberi obat
yang untuk wanita hamil ???
Perlu diketahui bahwa test
Beta HCG dengan kit Abbott, yaitu Test Pack,
merupakan test yang sensitive
dan akurasinya tinggi ( saya bukan agen Abbott
lho....), jadi hampir pasti
mbak Wiena saat ini tidak hamil, karena itu
kalau sudah beli obat Premaston
simpan dulu baik2 untuk dipergunakan nanti
bila anda benar2 hamil,
kalau Dalfarol sih vitamin E boleh2 saja anda makan.
Karena saya yakin anda tidak
hamil ( NB : kalau masih belum yakin ya harus
dilakukan pemeriksaan USG
yang baik dan benar ! ), maka tindakan yang harus
ditempuh adalah justru kembalikan
dulu haid anda dengan obat2 "pemancing"
lihat mail saya beberapa
waktu lalu ), baru setelah haid anda normal
kembali silahkan berusaha
hamil lagi.
O,ya, Premaston adalah allyestrenol,
salah satu derivat progesteron, hormon
yang diperlukan pada kehamilan,
manfaatnya masih sering diperdebatkan tetapi
toh banyak dipakai untuk
mempertahankan kehamilan khususnya pada kasus
ancaman keguguran ( abortus
imminens ); dahulu dibuat Organon dg nama dagang
Gestanon ( entah mengapa
sekarang mereka tidak memproduksi lagi ), sekarang
diambil oper ( me-too )
oleh Kalbe Farma dg nama dagang Premaston dan oleh
Dexa Medica dengan nama
dagang Pregnolin.
Salam, semoga cepat hamil
!
HGW
**
From Wiena
tanpa
mengurangi rasa terima kasih saya atas analisys dan saran Dokter
Hendra
diatas, terus terang saya jadi bingung sendiri ....mana yang benar
...
sedangkan saya baru akan mengunjungi Dokter saya itu pada tgl 17 nanti
....
(diminta nya demikian)
selain
itu, yang bikin bingung juga ... saya kemaren pagi (stl 7 hari
telat),
test urine pake SENSITIF dan hasilnya ada 2(dua) strip merah yang
katanya
kalau begitu indikasi nya adalah 'positif' ....
nah,
dengan demikian adanya, lumayan bikin mummmet juga nih ... kayak
menghadapi
sebuah teka-teki ...
sekian
dulu dari saya, terimakasih atas atensi semuanya.
wiena.
Jawab :
Nggak apa sering jadi pasien
di MLDI, seperti halnya praktek didunia nyata
tentu dokter akan senang
bila mempunyai banyak langganan, walaupun di MLDI
tidak pernah / belum pernah
bertemu langsung ( kapan jadinya copy darat nih
pak Erik ? ); jadi mbak
Wiena jangan sungkan2 untuk hadir di MLDI.
Kembali kemasalah anda,
membingungkan juga karena ternyata beberapa hari
kemudian ( 7 hari terlambat
haid ? ) diulang test B-HCG ( kali ini dg merek
Sensitive ) ternyata positif
Segeralah kembali kedokter
anda, tidak perlu tunggu tg 17 , dan pastikan
semuanya ini dg alat USG
( apakah dilakukan pemeriksaan USG pada pemeriksaan
kemarin ? ).
Mengenai Premaston yang
sudah anda makan tidak apa2, tidak perlu kuatir
Kita menunggu perkembangan
lebih lanjut, salam !
**
From: "Esther"
Adakah
obat/salep untuk mengatasi gatal2 pada vagina, yg disebabkan karena
keputihan.
Jawab :
Ada, banyak macam, mintalah
pada dokter anda yang akan disesuaikan
dengan apa penyebab gatalnya,
apakah jamur candida atau trichomonas atau
dermatitis atau lain2
>Untuk
keputihan saya, sekarang saya sedang minum metronidazole 500mgr
>2
x 1 per hari selama 7 hari.
>Saya
juga ingin menanyakan sebenarnya apa manfaat & kontra indikasi
>
metronidazole itu.
Sudah benar, tampaknya dokter
anda mendiagnosa suatu vaginosis ( infeksi
oleh Gardnella vaginalis
), dan metronidazole adalah drug of choice nya,
hanya saja mungkin anda
akan mengalami mual2 sebagai efek
sampingnya
> Saya
juga melakukan douche.
>
Menurut suatu artikel di majalah 'douche' dapat menyebabkan masuknya
kuman2
>
ke alat reproduksi.
>
Saya menggunakan betadine douche, yg menurut petunjuknya sebaiknya
digunakan
>
pagi hari,
>
mengapa digunakan pagi hari ? karena saya merasakan banyak keputihan pada
>
saat siang/sore hari.
>
Mohon penjelasannya, terima kasih.
Wah saya juga tidak tahu
mengapa pagi hari, logikanya sih kapan saja
juga boleh
**
From: Devy
Para
Dokter yth,
Seperti
halnya ibu wiena, saya pun pernah mengalami terlambat haid selama
12
hari (siklus 40 hari sejak haid terakhir). Namun di hari ke 41 saya
mengalami
mens,
selama
terlambat tsb saya belum sempat untuk melakukan test kehamilan,
sehingga
saya tidak tahu persis apakah keterlambatan tersebut disebabkan
memang
karena hamil atau pengaruh hormon. Dan ketika mens tsb, keluar
gumpalan
darah lunak diameter sekuku ibujari (+ -1 cm). Saya tidak
merasakan
sakit apa-apa baik sebelum atau sesudah mens, dan selama ini
siklus
mens saya bisa dibilang teratur (28 - 30 hari) tanpa keluhan
berarti.
Yang
ingin saya tanyakan :
1.
Apakah ketika itu saya hamil ? atau karena memang perubahan hormon
karena
baru menikah ?
(kok
saya tidak menyadari kehamilan itu yaa..)
2.
Apakah dari peristiwa tsb bisa diindikasikan bahwa kandungan saya lemah
?
sehingga jika hal ini berulang kembali, saya harus mendapat obat penguat
kandungan
?
atau
3.
apakah hal itu bisa diindikasikan saya terkena TORSC, saya belum pernah
check
khusus masalah ini ?
Saya
harapkan tanggapan dokter, sudah hampir setahun ini saya ingin punya
baby
..
Jawab :
Mohon juga baca mail2 saya
mengenai test kehamilan, sekali lagi selalu harus
dipastikan adanya kehamilan,
jadi walau terlambat haid dan keluar gumpalan
darah selama tidak pernah
dipastikan ada kehamilan maka tidak bisa dianggap
anda sudah hamil ( walaupun
mungkin saja demikian )
HGW
**
From: "mus" <musani@plasa.com>
Apa
kabar Dokter ?
Kembali
saya ingin meminta pendapat dokter tentang problem saya dalam hal
fertilitas.
Setelah melakukan biopsi, hasil yang disampaikan dokter kepada
saya
adalah bahwa pada testis memang ada kelainan bawaan di mana tidak
menghasilkan
sperma meskipun menghasilkan hormon. Dan menurut dokter
tersebut,
untuk problem yang satu ini tidak ada solusinya. Apakah benar
demikian,
dalam arti tidak ada kemungkinan lain yang bisa saya lakukan
lagi
?
Saya
pernah membaca teknologi terbaru tentang wanita mandul yang bisa
memperoleh
keturunan dengan cara meminjam telur dari wanita lain kemudian
dicangkokkan
inti selnya sendiri, sehingga nantinya anak yang dilahirkan
secara
genetitasnya adalah anaknya. Apakah teknologi tersebut juga sudah
bisa
diterapkan pada pria ? Jika dokter memiliki referensi di luar negeri
klinik
yang mampu menerapkan teknologi tersebut, mohon saya diberi
informasinya.
Terima kasih banyak atas informasi yang dokter berikan
kepada
saya selama ini. Sekali lagi,
terima kasih
salam,
MUS
Jawab :
Senang sekali mendapat kabar
lagi dari anda, walaupun beritanya kurang baik.
Tampaknya anda dan istri
harus menerima kenyataan seperti ini, saya sarankan
sebaiknya berusaha untuk
melakukan adopsi anak.
Saya belum pernah mengetahui
teknik yang anda ceritakan untuk pria, dan
untuk wanita pun tehnik2
seperti ini masih belum umum, masih dalam tahapan
penelitian yang artinya
belum "dijual" untuk umum.
Cobalah kontak melalui web
: http://www.obgyn.net , mungkin anda bisa
berkontak dengan pakar2
infertility pria, dan bila saya memperoleh informasi
mengenai hal ini akan saya
kabarkan.
Salam !
** From:
"calmus yuga"
>
Saya saat ini berumur 45 tahun. Isteri pertama meninggal 5 thn yang lalu
>
dengan 3 anak, dan menikah dengan yang kedua dua tahun yang lalu. Isteri
ke
>
kedua berumur 27 tahun. Dengan yang kedua ini belum mempunyai anak karena
>
saya telah menjalani vasektomi 10 tahun yang lalu.
>
>
Saya menginginkan mempunyai anak dengan isteri kedua. Pertanyaannya:
>
>
1. Adakah cara-cara untuk mengembalikan fungsi reproduksi saya (setelah
>
vasektomi)?
Kunjungi dokter bedah urologi,
mohon bantuannya untuk melakukan
re-anastomose ( penyambungan
kembali ) saluran air mani ( vas deferens )
yang telah "ditutup" 10
tahun yang lalu.
Akan dilakukan bedah mikro
( micro surgery ) untuk
menyambungnya
> 2.
Adakah cara-cara untuk bisa mempunyai anak dengan isteri kedua tanpa
>
mengembalikan fungsi reproduksi tersebut?
Apa maksud anda ?
Bisa saja dilakukan tehnik
"bayi tabung" dengan mengambil sperma langsung
dari testis kemudian dilakukan
tehnik ICSI , selanjutnya zygote ditanamkan
kedalam rahim.
Tetapi cara ini jauh lebih
"canggih" dan mahal dibandingkan operasi
re-anastomose yang angka
keberhasilannya cukup baik
*
From: "calmus yuga"
Terima
kasih atas informasi dari Dr. Hendra Gunawan W.
Saya
interest dengan alternatif kedua yaitu tehnik "bayi tabung".
Kepada
siapa dan dimana, saya dapat berhubungan untuk maksud tersebut.
Jawab :
Saat ini saya tidak / belum
dapat membenarkan pilihan anda untuk tehnik bayi
tabung karena :
1. Penyebab infertilitas
berada dipihak pria, yaitu azoospermia yang jelas
penyebabnya yaitu vas
ectomy;
karena itu penyebab inilah yang harus dikoreksi, dan koreksinya
jelas ada dengan hasil
baik
yaitu re-anastomose dengan micro surgery.
2. Tehnik bayi tabung akan
banyak manipulasi pada pihak wanita, sementara
siwanita bukan
penyebab
kemandulan ini.
3. Walaupun masalah biaya
mungkin tidak memberatkan anda, tapi toh selalu
perlu dipertimbang
kan mana
yang lebih menguntungkan, jelas micro surgery re-anastomose vas
deferens akan jauh
lebih
murah daripada tehnik bayi tabung, apalagi kemungkin dipakai
tehnik ICSI.
Mumpung masih deman EK 2000,
saya umpamakan anda adalah seorang striker yang
kedua kakinya sudah patah
tetapi ingin membuat gol, tentu sembuhkan dulu
patah tulangnya, kemudian
bisa berlari dan menendang bola lagi sehingga akan
terjadi gol secara alamiah
!
Salam .
**
From: "Brian"
Yth
miliser's,
Maaf
agak melenceng dari topik yang sedang dibicarakan, adakah cara khusus
untuk
mempunyai anak kembar intentionally ?
Best
regards,
Brian
Jawab
:
Tetangga kita di Singapore
akan menjawab : Cannot lah ! dan yang lebih
penting : Maynot lah !
Perlu diketahui bahwa kehamilan
kembar BUKAN kehamilan yang normal, dalam
ilmu kedokteran kehamilan
kembar disebut kehamilan PATOLOGIS , bukan
kehamilan FISIOLOGIS !
Jadi seandainya bisa dibuat
kehamilan kembar pun kita tidak boleh membuatnya
**
From: "ina"
Dokter
yang terhormat,
saya
remaja berusia 21 tahun dan belum menikah. Saya sering melakukan
hubungan
intim dengan pacar saya.tetapi saya tidak pernah berganti-ganti
pasangan.
Yang ingin saya tanyakan : apabila sehabis berhubungan cairan di
kemaluan
saya berbau tidak sedap untuk waktu 2 sampai 3 hari setelah itu
tidak
lagi. Apakah itu merupakan penyakit ? Kalau ya, Penyakit apa yang
mungkin.
Dan juga yang ingin saya tanyakan apakah wajar saya mengeluarkan
darah
setelah berhubungan. (frekuensi berdarah tidak sering) Apakah
dikarenakan
kuku jari atau saya yang sedang panas dalam
Terima
kasih dok!
ina
Jawab :
Dari dua keterangan anda,
cairan vagina berbau setelah persetubuhan dan
mengeluarkan darah setelah
bersetubuh, tampaknya anda perlu mengunjungi
dokter kandungan untuk diperiksa
lebih lanjut apakah penyebab kedua hal itu,
mungkin saja ada kelainan
pada alat kelamin anda , misalnya polyp cervix
atau ada infeksi dsb.
Dan satu hal yang lebih
penting : berhati2lah dan pikirkan lah matang2 akan
adanya risiko kehamilan;
pertimbangkan apakah tidak sebaiknya kalian menikah
?
Salam !
**
From: "Deasy Rachmawati"
Dokter
yang terhormat,
Bulan
Mei 2000 yang lalu saya menjalani test TORCH, setelah diketahui
hasilnya,
Toksoplasma IGg saya positif sedangkan IGm negatif. yang ingin
saya
tanyakan apakah ini berbahaya bagi saya? saya sudah menjalani
pengobatan
yang diberikan dokter (obat-obatan) selama sebulan. Apakah saya
bisa
sembuh?
Terimakasih
atas jawaban dokter.
Deasy
Jawab : (asutjahj)
Sorry, saya mendahului pak
Hendra.
Anda sudah kebal. Dan saat
ini anda tidak sedang terinfeksi toksoplasma. Jadi,
nothing to worry,...
wassalam,
ady
**
From: "Agnes Ismail"
dr.
Hendra, minta tolong ya..bingung nih..maklum dok, baru..
Beberapa
hari lalu saya punya pasien, wanita, 25 tahun,P1A0, datang
dengan
keluhan pusing dan pandangan
mata kabur. Dari anamnesa saya dapatkan, 2
hari
sebelum ke klinik, kepala os
dipukul oleh suaminya dengan besi,os jatuh dan
kemudian
kepalanya terbentur pinggiran tempat tidur. Setelah itu, kepala
os
pusing
dan mata tidak dapat melihat sama sekali. Mual (-), muntah (-),
pingsan
(-), kejang (-). Keesokan harinya, penglihatan os mulai membaik,
tapi
remang-remang/kabur. Os baru melahirkan 30 hari, darah nifas berhenti
saat
post partum 20 hari, hari ke 25 darah muncul lagi katanya seperti
darah
haid
(merah kecoklatan). Saat hamil dan bersalin (di bidan) TD 140/...,
partus
spontan.
Dari
pemeriksaan fisik saya dapatkan: jejas di kepala (-), visus 3/60, TD:
170/100,
lain-lain dbn
Masalahnya
dok, dia tidak mau dirujuk, karena alasan biaya.
Pertanyaan
saya :
-
Dari anamnesa dan pemeriksaan fisik seperti itu, apakah dapat dikatakan
os menderiita
pre-eklampsi pasca salin, karena sepertinya tidak ada hubungan
dengan pukulan atau benturan
?,
-Diagnosa
pre-eklampsi pasca salin ditegakkan berapa jam atau berapa hari
postpartum
?
-
Apakah etiologi dan patofisnya sama dengan pre-eklampsi pada kehamilan?
pada
kasus ini apakah stres bisa menjadi penyebab ?
-
Saat itu therapi yang saya berikan adalah metildopa, analgetik, dan
roborantia,
sudah tepat atau tidak dok ?
-
Pada kasus ini yang menyebabkan visus 0 nya, kira-kira apa dok ?
Sekian
pertanyaan dari saya,
Jawabannya
ditunggu ya dok, soalnya literatur saya tentang hal-hal di atas
sangat
sedikit,dan supaya saya tidak bingung, siapa tau pasien itu kontrol
lagi
:-).
Sebelumnya
trimakasih banyak atas bantuannya.
Wassalam
hangat,
Agnes,
Jawab :
TS Agnes,
Yang ada itu eklampsia post
partum, dan batasnya adalah terjadinya kejang
dalam 24 jam post partum;
kalau pre-eklampsi memang masih berlangsung sampai
beberapa waktu post partum
artinya masih kita dapatkan hypertensi sampai
waktu yang cukup lama, bahkan
pada beberapa wanita bisa terjadi hypertensi
yang menetap bila dasarnya
adalah suatu hypertensi essensial.
Tampaknya pasien anda menderita
hypertensive retinopathy karena preeklampsi,
walaupun perlu dipertimbangkan
apakah benar2 tidak ada faktor trauma
sebelum dipukul apakah
dia masih dapat melihat normal?)
Terapi anda sudah benar,
lanjutkan metyldopa, boleh ditambahkan
kortikosteroid bila ada
( BTW apakah anda di puskesmas ); tetapi tetap
usahakan utk rujuk pasien
ke spesialis Mata
Sekian dulu dan keep in
touch, saya juga ingin tahu bagaimana kelanjutan
pasien anda.
Salam, Hendra